Bahaya Listrik Bagi Manusia

Bahaya Listrik Bagi Manusia

Sentuh langsung adalah sentuh langsung pada bagian aktif perlengkapan atau instalasi listrik.  Bagian aktif perlengkapan atau instalasi listrik adalah bagian konduktif yang merupakan bagian dari sirkit listriknya, yang dalam keadaan pelayanan normal umumnya bertegangan dan atau dialiri arus.

Sentuh tak langsung adalah sentuh pada BKT (bagian konduktif terbuka) perlengkapan atau instalasi listrik yang menjadi bertegangan akibat kegagalan isolasi.  BKT perlengkapan atau instalasi listrik adalah bagian  konduktif yang tidak merupakan bagian dari sirkit listriknya, yang dalam pelayanan normal tidak bertegangan, tetapi dapat menjadi bertegangan dalam kondisi gangguan.

Bahaya listrik dibedakan menjadi dua, aitu bahaya primer dan bahaya sekunder. 
Bahaya primer adalah bahaya-bahaya yang disebabkan oleh listrik secara langsung, seperti bahaya sengatan listrik dan bahaya kebakaran atau ledakan  Sedangkan bahaya sekunder adalah bahaya-bahaya yang diakibatkan listrik secara tidak langsung.  Namun bukan berarti bahwa akibat yang ditimbulkannya lebih ringan dari yang primer. Contoh bahaya sekunder antara lain adalah tubuh/bagian tubuh terbakar baik langsung maupun  tidak langsung, jatuh dari suatu ketinggian, dan lain-lain 

Bahaya Listrik bagi Manusia :
Dampak tegangan listrik bagi manusia:
a. Gagal kerja jantung (Ventricular Fibrillation), yaitu berhentinya denyut jantung atau denyutan yang sangat lemah sehingga tidak mampu mensirkulasikan darah dengan baik.
b. Gangguan pernafasan akibat kontraksi hebat (suffocation) yang dialami oleh paru-paru
c. Kerusakan  sel tubuh akibat energi listrik yang mengalir di dalam tubuh,
d. Terbakar akibat efek panas dari listrik.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »